Rabu, 20 Juni 2012

Contoh Formulir Masuk Pendaftaran Murid Baru PAUD, TK, TPQ dilengkapi Account Facebook (FB)

Sekarang jamannya Facebook (FB). Facebook bagaikan tsunami yang datang tiba2 dan  begitu cepat menyebar. menyapu semua jaringan sosial komunikasi lainnya. Facebook cepat populer, sehingga saat ini hampir-hampir menggerus penggunaan e-mail, fax SMS, dsb, terutama di kalangan non-profesional. Dari Manager kantoran, staff, operator, driver, office-boy sampai dengan anak-anak, ibu rumah tangga, bapak-bapak, remaja, anak sekolah apalagi, hampir semua dipastikan mempunyan account (akun) facebook.

Tampilan e-mail, fax, SMS,  yang seperti patung tak bernyawa, sekarang digantikan dengan facebook yang begitu hidup,  komunikatif dan seakan-akan serasa benaran, mengisi jiwa dan ruh para pelakunya. Fenomena facebook memang ruar biasa. Tapi tulisan ini tidak mengulas hal tersebut, ini hanya sekedar illustrasi bagaimana  facebook  bisa kita manfaatkan untuk menjalin komunikasi yang sangat baik saat ini.
Untuk formatnya silahkan didownload :   Photobucket

Hampir setiap pribadi, lembaga, produk, dan komunitas punya facebook, termasuk lembaga sekolah seperti TK, PAUD, TPQ, SDIT, SMU dsb.  Banyak sekolah yang memanfaatkan facebook ini untuk sarana share komunikasi sekaligus promosi dengan komunitasnya seperti orang tua murid, para siswa, guru, dsb. Sehingga setiap informasi yang mau disampaikan, tersampaikan dengan segera dan begitu instan.

Di sini kam lampirkan contoh formulir pendaftaran PAUD, TK, TPQ yang dilengkapi dengan akun facebook. Jadi pada waktu pendaftaran orang tua murid diminta mengisi address akun facebooknya, sehingga sekolah bisa add di account FBnya untuk menjadi teman atau membuat sebuah group.

Silahkan didownload.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar