Rabu, 18 April 2012

TPQ Kids - Program Baru dari TKIT-TPQ Baitul 'Aini

Untuk memberikan pilihan yang lebih beragam kepada Orang Tua Murid dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam  menyekolahkan buah hatinya, maka Management TKIT-TPQ Baitul 'Aini mengeluarkan program baru yang disebut dengan " TPQ - Kids ".

TPQ Kids mempunyai program sbb:
     1) Program Khusus Belajar Al-Qur'an Usia Dini (3-4 th).    Pelajaran utama  baca-tulis  Al-Qur'an dengan Metode Qira'ati, secara individu dan klasikal.
Silahkan download : 
Photobucket

     2) Materi Pelajaran Mengikuti Pembelajaran PAUD. Mengajarkan kepada anak semua kompetensi dasar mencakup kognitif, psikomotorik dan bahasa.
     3) Mempersiapkan Anak untuk Masuk TK. Diharapkan setelah menyelesaikan pendidikannya di TPQ-Kids, anak bisa mandiri saat masuk TK.

TPQ Kids menawarkan jam belajar yang memberi waktu luang bagi Sang Ibu, yaitu dimulai jam 09.30 s/d 11.15 WIB. Biasanya pada jam tersebut Ibu sudah menyelesaikan tugas rumahnya seperti menyiapkan suami berangkat kerja dan kakak berangkat ke sekolah. Juga pekerjaan, mencuci, beres-beres, mungkin memasakpun sudah selesai dikerjakan. Sehingga mengantar si kecil  ke sekolah pada jam tsb. bisa terlaksana.

Dengan biaya yang terjangkau diharapkan program baru TPQ Kids ini bisa memberi solusi dan gairah baru bagi masyarakat untuk peduli kepada pendidikan anak-anaknya.

Insya ALLAH . . . . .

Cibitung, 25 Jumadil Awwal 1433H/ 17 April 2012

Tidak ada komentar:

Posting Komentar